tentangfenomena.blogspot.co.id Jika kita menginginkan sel-sel yang
berisi angka atau nilai yang berada di atas atau di bawah ketentuan kita bias
menggunakan fasilitas yang disediakan Ms. Excel yaitu Conditional Formatting.
Dengan menggunakan fasilitas ini maka secara otomatis jika sel yang dimaksud
terisi angka/nilai yang berada di bawah atau di atas ketentuan warnanya akan
berubah. Adapun warna yang kita kehendaki muncul dapat kita pilih sesuai
keinginan kita.
Fasilitas
ini cocok misalnya digunakan oleh guru pada saat mengolah nilai. Mengapa?
Karena setelah nilai diolah jika ada nilai siswa yang masih berada di bawah KKM
maka warna selnya akan berbeda dengan sel yang lain. Dengan demikian dapat
segera mengambil tindakan.
Cara
menggunakannya cukup mudah. Mari kita buat bersama-sama.
Pada latihan ini kita akan menandai sel yang berisi angka di bawah KKM (kurang dari 75).
1. Buka lembar kerja MS. Excel anda.
2. Buatlah table berisi angka-angka misalnya seperti di bawah ini.
3. Blok semua sel yang berisi angka atau nilai ==> klik Conditional Formatting pada grup styles ==> pilih Highlight Cells Rules ==> pilih Less Than.
Setelah klik Less Than muncul kotak dialog ==> ganti angka di kotak dengan angka 75 ==> klik OK
(Perhatikan nilai/angka dalam tabel yang kurang dari 75 telah berubah warna menjadi merah)
Perhatikan gambar
Dengan demikian pekerjaan kita selesai.
Coba ganti angka-angka dalam kolom nilai menjadi lebih kecil dan lihatlah warna sel akan berubah secara otomatis.
Jika ingin mengubah warna sel, ikuti petunjuk seperti gambar di bawah
Jika yang akan kita tandai adalah angka dalam sel yang lebih besar dari ketentuan maka langkahnya hampir sama dengan langkah di atas hanya yang di klik adalah Greater Than. Lihat gambar berikut.
Demikian berbagi kali ini, semoga bermanfaat.